Wisata

Pertama di Indonesia, Sleeper Bus Double Decker Dengan Mesin Volvo B11R Milik Juragan 99 Trans

lifestyle.fin.co.id - 25/02/2024, 19:10 WIB

Pertama di Indonesia, Sleeper Bus Double Decker Dengan Mesin Volvo B11R Milik Juragan 99 Trans

FIN.CO.ID - Memberi gebrakan baru di dunia transportasi Indonesia, Perusahaan otobus (PO) Juragan 99 Trans meluncurkan 2 unit sleeper bus terbaru yang fenomenal. 

Sebelum resmi rilis dari karoseri ternama Adi Putro di Kota Malang, sleeper bus Juragan 99 trans ini sempat menjadi perbincangan para pecinta bus di Indonesia.

Menggunakan Mesin Volvo B11R

Ditopang dengan mesin Volvo B11R, Juragan 99 trans sleeper bus ini hadir dengan desain yang tidak biasa, yaitu menggunakan bodi Double Decker buatan Adi Putro.

Volvo B11R didistribusikan oleh PT Indotruck Utama, diperkenalkan pertama untuk bus Indonesia di ajang Busworld South East Asia 2019.

Pertama di Indonesia, Sleeper Bus Double Decker Dengan Mesin Volvo B11R Milik Juragan 99 Trans-(Dokumen Juragan 99 Trans)-

Bus ini menggunakan mesin 11.000 cc yang dikombinasi transmisi i-Shift AMT 12 percepatan, menggunakan teknologi triptonic, yang bisa dijalankan pada mode manual dan automatic.

Kehadiran 2 unit bus Juragan 99 Trans ini, diklaim sebagai perusahaan otobus yang pertama menggunakan bodi double decker untuk kelas sleeper.

Menggunakan Bodi Jetbus 5 SDD Dream Coach

Kehadiran 2 unit bus baru Juaragan 99 Trans, tetep menggunakan DNA dari perusahaan asal kota malang tersebut, dengan warna livery merah dan hitam yang gagah.

Perlu diketahui, Juragan 99 Trans memilih bodi tipe JetBus 5 SDD Dream Coach buatan Karoseri Adiputro, untuk 2 unit bus terbarunya yang memiliki kelas sleeper ini.

Pertama di Indonesia, Sleeper Bus Double Decker Dengan Mesin Volvo B11R Milik Juragan 99 Trans-(Dokumen Juragan 99 Trans)-

Tipe JetBus 5 Dream Coach Adi Putro, merupakan bus yang memiliki desain kabin penumpang dengan tampilan menyerupai hotel kapsul.  

Seluruh kursi di 2 unit terbaru milik Juragan 99 Trans, hadir dengan model kursi rebahan atau sleeper seat dua tingkat, yang mengisi bagian dek paling atas bus saja.  

Memiliki Fasilitas Lengkap dan Mewah

Tuahta Aldo
Penulis