Wisata . 08/01/2025, 15:40 WIB

Harga Tiket Bus Sumber Alam Terbaru Rute Jakarta - Yogyakarta

Penulis : Tuahta Aldo  |  Editor : Tuahta Aldo

fin.co.id - Perusahaan Otobus (PO) Sumber Alam kini telah kembali menetapkan harga tiket dengan tarif normal, usai periode libur Natal dan Tahun Baru.

Pemilik Bus Sumber Alam, Anthony Steven membenarkan, bahwa seluruh tiket yang dijual sudah kembali normal dan tidak ada kenaikan.

"Betul, kami sudah kembali ke harga normal," ungkap Anthony Steven kepada fin.co.id, Rabu 8 Januari 2025.

Berikut fin.co.id telah menerima secara resmi harga tiket bus sumber alam, yang tentunya bisa jadi rekomendasi kamu saat melakukan perjalanan.

Tiket Bus Sumber Alam AC Executive :

  • Yogyakarta - Jakarta, Via Jalur Selatan : Rp 190.000 / orang.
  • Yogyakarta - Merak, Via Jalur Selatan : Rp 220.000 / orang.
  • Yogyakarta - Jakarta, Via Jalur Utara : Rp 220.000 / orang.
  • Buntu - Jakarta, Via Jalur Selatan, Rp 170.000 / orang.
  • Buntu - Merak, Via Jalur Selatan : Rp 200.000 / orang.

Tiket Bus Sumber Alam AC Cargo / NT :

  • Yogyakarta - Jakarta, Via Jalur Selatan : Rp 170.000 / orang.
  • Buntu - Yogyakarta, Via Jalur Selatan : Rp 160.000 / orang.

Tiket bus sumber alam dapat dibeli melalui aplikasi Sumber Alam Ekspres, atau langsung mendatangi agen resmi yang tersebar di sejumlah titik.

"Dengan armada yang nyaman dan pelayanan terbaik, kamu selalu berusaha memberikan pengalaman perjalanan yang menyenangkan untuk kalian," tuturnya.

Guna kenyamanan di perjalanan, seluruh bus sumber alam dilengkapi fasilitas AC, dan USB power outlet di masing-masing kursi, untuk mengisi daya handphone penumpang.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

Email:fajarindonesianetwork@gmail.com