fin.co.id - Pizza dengan ukuran panjang menjadi makanan yang semakin populer, karena tampilannya yang sangat menarik untuk disajikan bersama sama.
Banyak cafe yang menyajikan berbagai pilihan pizza panjang, dengan berbagai macam toping yang sangat menggugah selera untuk dimakan.
Namun bagi kamu yang ingin mencoba membuat pizza panjang sendiri di rumah, terdapat beberapa cara mudah yang bisa kamu lakukan.
Berikut dibawah ini fin.co.id memberikan bahan bahan dan cara untuk membuat pizza panjang, agar kamu bisa membuat makanan Italia tersebut di rumah.
Bahan Bahan Membuat Pizza Panjang
Untuk adonan :
- 200 gram tepung terigu protein sedang.
- 3 sendok makan minyak goreng.
- 110 ml air es.
- 1 kuning telur.
- 2 sendok teh gula pasir.
- 1 sendok teh ragi - 1/2 sendok teh garam
Untuk topping :
Baca Juga
- Beef pepperoni.
- 1/2 buah bawang bombay.
- 1/2 buah paprika hijau.
- 1 buah sosis..
- 3 buah jamur kancing.
- Jagung manis secukupnya
- Garam dan merica bubuk secukupnya.
- Saus bolognese.
- Mayones.
- Saus sambal.
- Keju
Cara Membuat Pizza Panjang :
- Buat adonan pizza Campurkan tepung terigu, ragi, dan gula pasir. Aduk secara merata, lalu tambahkan kuning telur, minyak goreng, dan air sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga adonan kalis.
- Persiapkan topping pizza , Diamkan adonan selama 25 menit setelah semuanya selesai diracik, kamu dapat mempersiapkan topping yang akan ditaburkan di atas pizza.
- Guna persiapkan topping , tumis bawang bombay, paprika, sosis, jamur, dan jagung hingga harum, lalu bumbui dengan garam dan merica.
- Bentuk pizza sesuai keinginan , gilas adonan menjadi bentuk persegi panjang sesuai dengan ukuran yang diinginkan, tusuk-tusuk permukaan adonan dengan garpu.
- Olesi bagian atas adonan pizza, dengan saus bolognese yang sudah disapkan, lalu taburi keju mozzarella, dan topping lainnya sesuai selera yang diinginkan.
- Panggang pizza panjang, Panggang pizza yang sudah kamu racik ke dalam oven yang sudah panas, dengan suhu 190 derajat Celsius selama sekitar 20 menit atau hingga kecoklatan.
- Potong sesuai selera dan sajikan , potong pizza menjadi beberapa bagian menggunakan pisau yang tajam, lalu sajikan selagi hangat dengan saus sambal dan saus tomat