7 Tips Mendesain Warung Kopi Kecil agar Terlihat Mewah dan Instagramable

lifestyle.fin.co.id - 20/02/2025, 08:04 WIB

7 Tips Mendesain Warung Kopi Kecil agar Terlihat Mewah dan Instagramable

Desain Warung Kopi, Image: Afta Putta Gunawan / Pexels

fin.co.id - Mendesain warung kopi kecil bukan sekadar soal tata letak meja dan kursi.

Lebih dari itu, desain yang tepat bisa memberikan kesan mewah meski dengan modal terbatas.

Apalagi, kalau konsepnya dibuat Instagramable , pelanggan pasti bakal betah nongkrong dan balik lagi.

Jadi, gimana cara bikin desain warung kopi yang kece? Yuk, simak tips berikut!

1. Pilih Konsep yang Jelas dan Konsisten

Konsep adalah kunci. Sebelum mulai dekorasi, tentukan dulu gaya yang ingin kamu usung. Mau yang minimalis, industrial, vintage, atau rustic ? Pilih satu konsep dan konsisten dalam menerapkannya. Misalnya:

Dengan konsep yang jelas, warung kopimu bakal punya karakter kuat dan lebih menarik di mata pelanggan.

2. Manfaatkan Ruang dengan Cerdas

Jangan khawatir kalau tempatnya kecil. Dengan penataan yang efisien, kamu tetap bisa menciptakan suasana yang nyaman dan lega. Beberapa trik yang bisa kamu coba:

  • Gunakan furniture multifungsi seperti bangku panjang yang bisa jadi meja tambahan.

  • Manfaatkan dinding vertikal untuk rak atau dekorasi tanpa makan banyak tempat.

  • Pasang cermin besar supaya ruangan terasa lebih luas.

    Advertisement

Intinya, maksimalkan setiap sudut agar tetap fungsional tanpa terkesan sempit.

3. Gunakan Material yang Terlihat Elegan

Mau terlihat mewah tanpa keluar banyak biaya? Pilih material yang affordable tapi tetap elegan. Contohnya:

Makruf
Penulis
-->