Trend . 22/04/2025, 10:00 WIB
Penulis : Ari Nur Cahyo | Editor : Ari Nur Cahyo
fin.co.id - Di tahun 2025 ada momen untuk melakukan perubahan salah satunya renovasi rumah, berikut ini ada beberapa warna cat rumah kekinian yang bisa menjadi pilihan kalian.
Banyak orang memanaatkan waktu untuk memperbarui tampilan hunian mereka sebagai simbol yang baru dan penyemangat suasana, salah satunya perubahannya dengan warna cat rumah.
Warna dinding tidak hanya memengaruhi estetika, tetapi juga suasana hati dan kenyamanan ruang. Di tahun 2025, sejumlah warna cat menjadi tren dan mulai banyak digunakan dalam desain interior rumah.
Pemilihan warna cat yang tepat akan memberikan dampak besar terhadap kenyamanan dan estetika rumahmu. berikut ini beberapa warna cat tahun 2025.
Warna Cat
Hijau Tua
Warna hijau memang sudah lama menjadi favorit karena efek menenangkan yang dibawanya. Namun, di tahun ini, hijau tua mulai menggantikan nuansa hijau muda seperti mint atau sage. Hijau tua menciptakan kesan mewah, sekaligus memperkuat koneksi dengan alam, menjadikannya ideal untuk ruang tamu atau ruang kerja.
Kuning Ceria
Warna cerah seperti kuning juga menjadi sorotan di tahun 2025. Kuning dikenal membawa keceriaan dan energi positif. True Joy, warna kuning cerah yang dinobatkan sebagai “Colour of the Year 2025” oleh Dulux, mencerminkan semangat optimisme dan kebahagiaan. Warna ini sangat cocok untuk area sosial seperti dapur atau ruang keluarga.
Olive yang Hangat
Masih dalam palet alam, warna olive turut menjadi favorit di kalangan desainer interior. Menurut Brad Ramsey, warna bernuansa earthy seperti olive memberikan suasana hangat dan tenang, cocok untuk ruang santai atau kamar tidur. Olive juga fleksibel dan mudah dipadukan dengan elemen kayu atau warna netral lainnya.
Merah Enerjik
Untuk kamu yang menyukai warna berani, merah bisa jadi pilihan. Dalam feng shui, merah dianggap membawa keberuntungan dan simbol reputasi yang baik. Penggunaan warna merah pada interior memberikan kesan kuat, modern, dan dinamis, sangat pas untuk ruang makan atau foyer.
Soft Brown yang Elegan
Meski terlihat sederhana, warna soft brown justru tengah digemari di tahun ini. Nuansanya yang lembut memberikan kesan hangat dan tenang, serta cocok untuk berbagai gaya interior, mulai dari minimalis hingga klasik. Warna ini juga mudah dipadukan dengan berbagai perabot dan dekorasi.
PT.Portal Indonesia Media