Wisata . 01/05/2025, 17:24 WIB
Penulis : Tuahta Aldo | Editor : Tuahta Aldo
fin.co.id - Kabar gembira buat kamu yang suka traveling darat, Damri lagi ngasih promo tarif spesial buat kelas Imperial Royal, alias bus double decker super nyaman.
Promo Rp 400.000 berlaku untuk rute Jakarta – Surabaya – Malang dan sebaliknya, yang berlaku mulai tanggal 21 April sampai 21 Mei 2025.
Buat kamu yang berangkat dari Jakarta menuju Surabaya dan Malang, bus tersedia di Stasiun Damri Kemayoran setiap hari Sabtu sampai Rabu pukul 18.30 WIB.
Sedangkan keberangkatan dari Kota Malang, kamu bisa berangkat dari Stasiun Damri Malang, setiap hari Selasa hingga Sabtu jam 18.30 WIB.
Head of Corporate Communication Damri, Atikah Abdullah mengungkapkan, kelas Imperial Royal ini pakai armada double decker terbaru yang nyaman banget.
"Inisiatif Damri menghadirkan tarif spesial ini sejalan dengan kebijakan pemerintah dalam menurunkan biaya logistik nasional dan meningkatkan efisiensi distribusi antarwilayah," ungkap Atikah Abdullah dalam keterangan resminya.
Menurutnya, rute dari Jakarta menuju Surabaya dan Malang sangat diminati para penumpang, terlihat dari volume pelanggan yang signifikan hampir mencapai 100 persen.
"Dengan demikian, kami ingin memberikan pengalaman perjalanan yang lebih baik dengan layanan andalan Imperial Suites, kami juga mendukung upaya tersebut dengan menghadirkan layanan transportasi penumpang dan logistik yang terjangkau, efisien, serta mudah diakses masyarakat," ucapnya.
Bayangin aja kamu mendapatkan fasilitas bisa ngecas HP lewat USB charger, dapet makanan dan minuman, plus bagasi lega buat bawa oleh-oleh atau koper besar.
Lewat promo ini, Damri ingin membantu traveler agar hemat biaya transportasi darat tanpa ngorbanin kenyamanan selama di perjalanan.
Jadi cocok banget buat kamu yang pengen liburan atau mudik hemat, tapi tetap nyaman, dengan fasilitas yang ada di bawah ini :
Jadi tunggu apa lagi? Yuk manfaatkan promo Damri ini sebelum kehabisan kursi. Siapa bilang, naik bus enggak bisa nyaman kayak naik pesawat.
PT.Portal Indonesia Media