Melihat Jetbus 5, Bus Futuristik Adi Putro yang Makin Modern dan Kekinian

lifestyle.fin.co.id - 03/05/2025, 21:13 WIB

Melihat Jetbus 5, Bus Futuristik Adi Putro yang Makin Modern dan Kekinian

JetBus 5 buatan Karoseri AdiPutro (Dokumen Istimewa)

fin.co.id - Karoseri Adi Putro kembali bikin gebrakan dengan meluncurkan model terbaru mereka yakni Jetbus 5, produk terbaru buat para pengusaha bus.

Generasi kelima dari seri Jetbus ini tampil beda total, makin modern, makin lapang, dan pastinya makin futuristik desain Jetbus 5 ini jauh lebih fresh,.dibanding pendahulunya. 

Mulai dari lampu depan, bentuk kaca, sampai aksen bodi semuanya berubah. nuansa futuristik langsung terasa, saat lihat bagian depan bus.

Bagian Depan Berubah Total Dibandingkan Pendahulunya

Bagian lampu depan sudah dibekali LED bar panjang membentang dari kiri ke kanan fascia, Headlamp-nya kini berada di area bumper bawah dan sudah menggunakan sistem LED projector. 

Lampu seinnya pun tampil kekinian dengan desain C-shape yang elegan, buat kamu yang familiar sama tampang Hyundai Stargazer, Jetbus 5 ini sedikit mengingatkan ke arah situ.

Salah satu perubahan paling mencolok dari Jetbus 5 SHD ini adalah hilangnya "bando" legendaris, yang jadi ciri khas Jetbus selama hampir satu dekade terakhir.

Sebagai gantinya, bus ini kini memakai kaca depan single besar yang bikin tampilannya makin bersih dan elegan, sehingga tampil semakin mewah.

Bodi Kanan Kiri Tampil Lebih Minimalis

Geser ke samping, desainnya juga minimalis. Aksen garnish selendang di kaca samping sekarang diganti dengan model baru berbentuk bumerang, tampil simpel tapi tetap stylish. 

Spion tanduk juga ikut dirombak, kini dengan tambahan lampu LED diagonal yang bikin tampilannya makin modern dan berkelas saat dilihat.

Bagian belakang nggak luput dari pembaruan, Desain stoplamp-nya lebih ramping, mirip versi Jetbus 3 Voyager, tapi dengan sentuhan baru berupa LED bar berbentuk huruf U saat menyala. 

Advertisement

Plat nomor dipindah ke kap mesin belakang, lengkap dengan garnish silver yang makin mempertegas tampilan premium. Desain kaca belakangnya pun unik banget, berbentuk seperti potongan berlian alias diamond cut.

Yang jelas Jetbus 5 SHD bukan sekadar facelift, ini revolusi desain dari Adi Putro buat industri bus Indonesia, cocok buat kamu para pengusaha otobus.

Tuahta Aldo
Penulis
-->