FIN.CO.ID - Perusahaan Umum (Perum) Damri Antar Kota Antar Propinsi (AKAP), merilis bus premium baru untuk rute Jakarta - Lampung dan sebaliknya.
Corporate Secretary DAMRI, Chrystian R. M. Pohan mengungkapkan, armada baru ini merupakan inovasi untuk kenyamanan konsumen selama perjalanan.
“Kami menghadirkan armada baru ini bukan hanya untuk mendukung operasional DAMRI selama mudik lebaran, tetapi juga merupakan manifestasi komitmen DAMRI untuk terus berbenah demi melayani pelanggan dengan lebih baik,” ungkap Chrystian Pohan dalam keterangan resminya, Selasa 23 April 2024.
BACA JUGA :
- Beri Kenyamanan Penumpang, Damri Berencana Tambah Bus Double Decker Imperial Suites
- Damri Buka Pelayanan Shuttle Wisata Yogyakarta dan Candi Borobudur, Catat Ini Rutenya
Bus Premium Dilengkapi Suspensi Udara
Bus Premium terbaru dengan rute Jakarta - Lampung (PP) dan Jakarta - Bandung (PP), kini menggukan sasis yang sudah dilengkapi dengan sistem suspensi udara.
Untuk fitur keselamatan, bus ini dilengkapi pengereman Anti Lock Braking System (ABS) dan telah berstandar emisi gas buang Euro IV yang menjadikannya ramah lingkungan.
Bus premium ini berkapasitas 23 orang dengan konfigurasi kursi 2 – 1, lengkap dengan fasilitas yang menjamin kenyamanan dan keamanan pelanggan.
Terdapat alat pemadam, palu pemecah kaca, CCTV, pintu darurat audio video on demand (AVOD), port usb, leg rest, seat belt, hingga meja di setiap kursi.
Harga Tiket Bus Premium Damri Terbaru
Titik keberangkatan bus ini tersedia di Stasiun KA Gambir Jakarta, garasi Damri Kebon Kawung, serta dari Lampung di Pool DAMRI Rajabasa dan Stasiun KA Tanjung Karang.
“Pelanggan dapat merasakan pengalaman perjalanan baru dengan armada DAMRI ini dengan memesan tiket rute Jakarta - Lampung atau Bandung - Lampung melalui DAMRI Apps, loket DAMRI di titik keberangkatan, maupun Online Travel Agent (OTA) yang bekerja sama dengan DAMRI,” kata Chrystian Pohan.
Tarif Bus Premium Damri Premium Jakarta - Lampung sebesar Rp390.000, Sementara Bandung - Lampung (PP) sebesar Rp 435.000.
“Kami memastikan bahwa seluruh armada DAMRI siap beroperasi secara optimal dengan melakukan ramp check berkala serta memastikan bahwa pramudi yang bertugas dalam keadaan fit,” tutupnya.