Serba Serbi . 29/04/2024, 10:41 WIB

Tanggal Merah dan Cuti Bersama Mei 2024: Ada 6 Hari Libur Lho!

Penulis : Ari Nur Cahyo  |  Editor : Ari Nur Cahyo

Jika kalian ingin libur panjang ahir pekan atau long weekeng, kalian bisa menjadwalkan cuti sebanyak dua hari.

Minggu pertama Mei 2024, bisa mengambil cuti hari Kamis 2 Mei 2024 dan Jumat 3 Mei 2024. Karena hari Rabu 1 Mei 2024 sudah hari libur nasional hari buruh.

Kalian bisa libur enam hari pada Minggu kedua Mei 2024 dengan memanfaatkan hari libur nasional dan cuti bersama.

Pada hari Kamis, 9 Mei 2024, merupakan tanggal merah terkait kenaikan Isa Almasih, lalu hari Jumat 10 Mei 2024 merupakan cuti bersama kenaikan Isa Almasih.

Kalian bisa lanjut libur selama enam hari dengan mengambil cuti pada hari Senin, 13 Mei 2024 dan Selasa, 14 Mei 2024.

Jika tidak ambil cuti, kalian bisa menikmati libur empat hari dan Kamis 9 Mei 2024 sampai Minggu 12 Mei 2024.

Hal sama juga berlaku pada minggu ketiga Mei 2024. Sebab, terdapat Hari Raya Waisak 2568 BE pada Kamis 23 Mei 2024 dan cuti bersama Hari Raya Waisak 2568 BE pada Jumat 24 Mei 2024.

Demikian informasi tanggal merah dan Cuti Bersama di Bulan Mei 2024, semoga bisa bermanfaat untuk kalian semua.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

Email:fajarindonesianetwork@gmail.com