fin.co.id - Balai Taman Nasional Komodo resmi memperbarui harga tiket masuk untuk pengunjung di tahun 2024, yang berlaku mulai Rabu 30 November 2024 mendatang.
Pembaruan tiket masuk tersebut, sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 36 Tahun 2024 tentang Jenis dan Tarif Atas Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP).
Peraturan pemerintah itu berlaku pada Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, sehingga tiket Taman Nasional Komodo resmi naik.
Melansir dari laman resmi milik Taman Nasional Komodo, harga tiket masuk kawasan wisata dibedakan berdasarkan status wisatawan yakni WNI dan WNA.
Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut dibawah ini fin.co.id telah merangkum harga tiket masuk kawasan wisata Taman Nasional Komodo terbaru.
Tiket Masuk Taman Nasional Komodo
Weekday
Baca Juga
- Harga tiket wisatawan domestik: Rp50.000/orang.
- Harga tiket wisatawan pelajar/mahasiswa: Rp25.000/orang.
- Harga tiket wisawatan mancanegara: Rp250.000/orang.
Weekend
- Harga tiket wisatawan domestik: Rp75.000/orang.
- Harga tiket wisatawan pelajar/mahasiswa: Rp37.500/orang.
- Harga tiket wisawatan mancanegara: Rp250.000/orang
Lokasi Penjualan Tiket
Bagi kamu yang mau mengunjungi Taman Nasional Komodo, dapat memesan tiket di beberapa resort yang tersedia, seperti yang sudah kami rangkum dibawah ini :
- Resort Loh Buaya (Pulau Rinca)
Pukul 07.00 – 11.00 WITA dan 13.00 – 16.30 WITA.
- Resort Loh Liang (Pulau Komodo)
pukul 07.00 – 12.00 WITA dan 13.00 – 16.00 WITA.