fin.co.id - Selama Periode Libur Natal dan Tahun Baru, Perum DAMRI mengoperasikan 1.548 unit bus untuk melayani perjalanan masyarakat.
Berdasarkan informasi yang fin.co.id dapat, jumlah bus yang dioperasikan oleh Damri pada tahun ini mengalami kenaikan dari tahun sebelumnya yang hanya 1.398 unit bus.
"Naik tahun ini, lalu kemudian ketersediaan seat (tempat duduk) naik menjadi 3 juta seat," ungkap Direktur Utama Perum DAMRI, Setia N Milatia Moemin saat dikutip, Rabu 25 Desember 2024.
Tahun lalu Damri hanya menyediakan 2.522.085 tempat duduk untuk penumpang, sedangkan untuk tahun ini pihaknya menyediakan 3.003.804 tempat duduk.
Dibuka sebelum Natal 2024, tercatat 2.230.050 pelanggan telah melakukan pemesanan tiket bus Damri untuk melakukan perjalanan.
"Jadinya puncaknya itu adalah kemarin (19-20 Desember 2024), sudah terjadi puncak, Sabtu (21/12) sudah mulai agak turun lagi dan nanti tanggal 24 (24 Desember) akan naik lagi, ini dari hasil orang yang pesan," jelasnya.
Seluruh armada Bus Damri telah dipersiapkan beroperasi, untuk melayani perjalanan penumpang selama periode libur Natal dan Tahun Baru ini.
Baca Juga
Selain itu pelatihan petugas Damri hingga koordinasi dengan pihak-pihak terkait telah dilakukan, guna memberikan kelancaran selama periode libur akhir tahun.
"Penting sekali kita lakukan hal-hal tersebut, karena ini masalahnya mengenai kenyamanan, keamanan dan keselamatan pelanggan, yang sekarang menjadi prioritas kami," ucapnya.
Guna memastikan keselamatan selama perjalanan, Damri juga telah melakukan Ramp Check guna memastokan kondisi armada bus siap jalan mengantarkan penumpang.
Pihaknya juga melakukan pemeriksaan fasilitas maupun alur pelayanan, hingga menyediakan bus tambahan untuk mengantisipasi keadaan darurat.