Punya Budget Terbatas? Ini Ide Outfit Minimalis yang Tetap Bikin Kamu Fashionable

lifestyle.fin.co.id - 30/12/2024, 11:28 WIB

Punya Budget Terbatas? Ini Ide Outfit Minimalis yang Tetap Bikin Kamu Fashionable

Ide Outfit Minimalis, Image: Huy Nguyễn / Pixabay

3. Outerwear sebagai Statement

Punya jaket denim, blazer, atau cardigan panjang?

Item ini bisa jadi statement dalam outfit minimalis kamu.

Misalnya, pake kaos hitam polos, celana chino, dan tambahin jaket denim buat kesan kasual tapi tetap modis.

4. Dress Sederhana + Sneakers

Dress simpel dengan potongan lurus adalah must-have item buat pecinta gaya minimalis.

Padukan dress ini dengan sneakers untuk tampilan yang santai, atau heels untuk acara formal.

5. Setelan Monokrom

Outfit monokrom nggak pernah gagal bikin kamu terlihat elegan.

Misalnya, kamu bisa pake atasan hitam dengan bawahan hitam.

Biar nggak terlalu monoton, tambahin aksesori dengan warna metalik seperti kalung emas atau tas berwarna cerah.

Cara Hemat Belanja Outfit Minimalis

1. Manfaatkan Thrift Shop

Thrift shop adalah surga buat kamu yang pengen beli baju kece dengan harga miring.

Cari toko-toko thrift yang punya reputasi bagus, dan jangan lupa cek kualitas barang sebelum beli.

2. Ikuti Promo dan Diskon

Selalu pantau promo dari brand favorit kamu.

Biasanya, akhir tahun atau hari-hari spesial seperti Harbolnas banyak banget diskon besar-besaran.

3. Mix and Match Pakaian Lama

Kadang, kamu nggak perlu beli baju baru buat terlihat fashionable.

Coba eksplorasi lemari kamu dan mix and match pakaian yang udah ada.

Kamu bakal kaget ngeliat betapa banyaknya kombinasi baru yang bisa kamu coba.

Makruf
Penulis
-->