Super Air Jet Buka Rute Penerbangan Jakarta - Jayapura Langsung Tanpa Transit

lifestyle.fin.co.id - 04/01/2025, 14:46 WIB

Super Air Jet Buka Rute Penerbangan Jakarta - Jayapura Langsung Tanpa Transit

Foto ilustrasi maskapai penerbangan Super Air Jet (Dokumen Istimewa)

fin.co.id - Kabar gembira datang dari maskapai penerbangan Super Air Jet, yang meluncurkan rute penerbangan dari Jakarta ke Jayapura atau sebaliknya.

Rute penerbangan tersebut mulai dilayani Super AirJet tanggal 3 Januari 2025, menjadikan penerbangan tersebut sebagai rute terpanjang.

Direktur Utama Super Air Jet, Ari Azhari mengungkapkan, penerbangan Jakarta menuju Jayapura itu dilayani tanpa melakukan transit.

"Rute non stop Jakarta-Jayapura yang kini menjadi rute terpanjang bagi Super Air Jet. Penerbangan langsung ini menghubungkan Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta (CGK) di Tangerang dengan Bandar Udara Sentani (DJJ) di Jayapura tanpa transit," ungkap Ari Azhari saat dikutip, Sabtu 4 Januari 2025.

Super Air Jet akan melayani penerbangan dengan jarak tempuh sekitar 3.700 kilometer, dan waktu perjalanan di udara sekitar 5 jam 30 menit. 

Inovasi rute penerbangan Super Air Jet ini menjadi komitmen perusahaan, untuk membangun konektivitas penerbangan ke seluruh Indonesia.

"Rute ini menjadi solusi perjalanan praktis, nyaman, dan efisien untuk kebutuhan pelanggan Super Air Jet," jelasnya.

Menggunakan Pesawat terbaru Airbus A320-300 dengan kapasitas 180 kursi kelas ekonomi, penerbangan ini akan memberikan kenyamanan bagi seluruh penumpang.

Guna mempermudah penumpang, Super Air Jet kini dapat mengakses pemesanan tiket hingga check in melalui aplikasi yang telah tersedia.

"Super Air Jet menghadirkan kemudahan dalam memesan tiket dan check-in online melalui aplikasi BookCabin yang membuat pengalaman terbang semakin praktis dan tanpa ribet," ucapnya.

Bagi kamu yang ingin menjelajahi destinasi di Jayapura, rute baru Super Air Jet ini sangat mempermudah karena sekali jalan tanpa harus transit.

Rute baru Super Air Jet Jakarta - Jayapura, membuka peluang untuk ekonomi yang semakin berkembang di Indonesia wilayah timur.

Tuahta Aldo
Penulis
-->