Trend . 20/02/2025, 08:45 WIB
Penulis : Makruf | Editor : Makruf
Berikut gambaran kasar modal yang dibutuhkan untuk memulai bisnis warung kopi kecil:
Mesin kopi sederhana: Rp3.000.000 - Rp5.000.000
Biji kopi dan bahan lainnya: Rp1.000.000 - Rp2.000.000
Peralatan pendukung (gelas, sendok, termos, dll.): Rp1.500.000 - Rp3.000.000
Sewa tempat (opsional): Rp2.000.000 - Rp5.000.000
Biaya lain-lain: Rp1.000.000
Total estimasi modal awal sekitar Rp8.500.000 - Rp16.000.000 tergantung konsep dan skala bisnis. Kalau ingin lebih hemat, kamu bisa mulai dari rumah dengan modal di bawah Rp5 juta.
Setelah warung kopi berjalan, langkah selanjutnya adalah mengembangkan usaha agar makin ramai. Berikut beberapa strategi yang bisa kamu lakukan:
Buat promo menarik, seperti diskon untuk pelanggan pertama atau beli 2 gratis 1.
Bangun komunitas pelanggan setia, misalnya dengan memberikan kartu member atau loyalty program.
Kolaborasi dengan influencer atau food blogger untuk memperkenalkan warungmu ke lebih banyak orang.
Tambahkan konsep hiburan, seperti live music akustik atau nonton bareng event tertentu.
Memulai ide bisnis warung kopi itu nggak harus modal besar. Dengan strategi yang tepat, konsep menarik, dan pemasaran yang efektif, kamu bisa mendapatkan keuntungan besar. Pastikan untuk selalu berinovasi dan memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan agar warung kopi kamu terus berkembang. Jadi, siap memulai bisnis kopimu sendiri?
PT.Portal Indonesia Media