Meski kecil, kolam ini tetap memberikan efek relaksasi maksimal, apalagi jika diisi dengan ikan-ikan hias air tawar yang cantik.
4. Kolam Ikan Kombinasi Kaca dan Keramik
Desain ini cocok untuk rumah dengan lahan sangat terbatas. Kolam dibuat dengan sekat kombinasi kaca dan keramik, memberikan kesan modern dan elegan. Meski desainnya simpel, kolam ini tetap bisa memberikan sentuhan estetika yang mempercantik tampilan rumah.
5. Kolam Ikan Berlekuk
Jika ingin sesuatu yang berbeda, desain kolam ikan berlekuk bisa menjadi pilihan. Dengan bentuk yang tidak kaku, kolam ini memberikan tampilan unik yang menarik. Tambahkan elemen dekorasi seperti tumbuhan, kendi air mancur, dan batu alam untuk menciptakan nuansa yang lebih alami dan harmonis.
Baca Juga
6. Kolam Ikan dengan Tumpukan Batu
Suka dengan suasana alam liar? Desain kolam ikan dengan tumpukan batu bisa menciptakan kesan natural yang kuat. Dengan konsep yang sederhana, cukup menumpuk batu sebagai pembatas kolam, lalu tambahkan air terjun mini atau tanaman hijau agar tampilannya semakin indah.
7. Kolam Ikan Kontemporer
Bagi yang menginginkan desain lebih modern, kolam ikan bergaya kontemporer bisa jadi pilihan. Dengan ukuran setinggi setengah pinggang, kolam ini memungkinkan kamu untuk duduk di tepinya sambil menikmati suasana.
Kamu juga bisa menambahkan kursi kayu yang menyatu dengan desain kolam serta lampu-lampu kecil untuk menciptakan efek dramatis di malam hari.
Dengan berbagai inspirasi desain di atas, kini kamu tak perlu ragu lagi untuk menghadirkan kolam ikan depan rumah. Selain mempercantik hunian, keberadaan kolam ikan juga bisa menjadi tempat relaksasi yang menenangkan setelah hari yang melelahkan. Jadi, desain mana yang paling cocok untuk rumah impianmu?