Mencicipi Ayam Arab dari Almaz Chicken, Restoran Cepat Saji yang Terinspirasi Albaik

lifestyle.fin.co.id - 18/04/2025, 13:42 WIB

Mencicipi Ayam Arab dari Almaz Chicken, Restoran Cepat Saji yang Terinspirasi Albaik

Mencicipi Ayam Arab dari Almaz Chicken (Dokumen Istimewa)

fin.co.id - Restoran cepat saji bertema Timur Tengah kini semakin meramaikan pasar kuliner Indonesia, bahkan mendapat sambutan baik dari pecinta kuliner.

Salah satu restoran cepat saji yang tengah mencuri perhatian adalah Almaz Chicken, menawarkan hidangan ayam goreng khas Arab.

Terinspirasi dari kesuksesan waralaba ternama asal Arab Saudi, Albaik, Almaz Chicken resmi membuka gerai pertamanya di Indonesia pada Juni 2024.

Hingga kini restoran cepat saji Almaz Chicken telah memiliki sejumlah cabang, yang tersebar di beberapa wilayah di area Jabodetabek.

Menawaekan Berbagai Menu Ayam Unggulan

Restoran ini menawarkan berbagai menu unggulan, yang tentunya cocok untuk penikmat kuliner bercita rasa rempah khas Timur Tengah.

Menu andalan Almaz Chicken antara lain Paket Panas dan Mumtaz, yang menyajikan ayam goreng pedas dengan racikan bumbu rempah aromatik.

Ada juga Paket Ahsan dan Family, ideal untuk dinikmati bersama keluarga.

Serta minuman tersedia pilihan unik, seperti Susu Kurma dan Chocomilk Saudia.

Selain ayam goreng, restoran ini juga menyajikan pelengkap seperti nasi kebuli dan kentang goreng, serta cocolan seperti saus sambal bawang dan saus garlic.

Advertisement

Soal harga, restoran cepat saji menawarkan harga mulai dari Rp 10.000 hingga Rp 75.000, yang pastinya tergolong ramah di kantong dan bikin kenyang.

Tuahta Aldo
Penulis
-->