Intip Fasilitas Mewah Skylander R22, Bus Tingkat Pertama dari New Armada

lifestyle.fin.co.id - 28/04/2025, 21:48 WIB

Intip Fasilitas Mewah Skylander R22, Bus Tingkat Pertama dari New Armada

Aerobus Transport dengan Body Skylander R22 produksi New Armada (Aerobus Transport)

fin.co.id - Karoseri New Armada kembali mencuri perhatian dengan gebrakan barunya. Mereka resmi meluncurkan bus tingkat (double decker) perdana bernama Skylander R22. Bus mewah ini dipesan oleh Aerobus Transport dan akan segera melayani perjalanan lintas Sumatra dengan rute Banda Aceh–Medan.

Tampilan luar Skylander R22 langsung memikat. Dari unggahan resmi Instagram @newarmada.official, bus ini hadir dengan dominasi warna hitam yang menonjolkan kesan tangguh. Tak hanya itu, sentuhan aksen emas (gold) dan krom di beberapa bagian membuat tampilannya semakin elegan dan berkelas.

Desain Eksterior Elegan, Tetap Tangguh untuk Sumatra

PO Aero Bus Gunakan Bodi  Skylander R22, Double Decker Pertama Karoseri New Armada

PO Aero Bus Gunakan Bodi Skylander R22 Double Decker (Dokumen Istimewa)

Meskipun berdesain mewah, Skylander R22 tetap memperhatikan faktor keamanan. Karoseri New Armada melengkapi bagian kaca depan bus ini dengan teralis besi atau tameng pelindung. Langkah ini diambil sebagai antisipasi terhadap maraknya aksi pelemparan batu yang kerap terjadi di beberapa wilayah Sumatra.

Untuk performa, bus ini mengandalkan mesin Volvo B11R yang dikenal bertenaga dan nyaman, siap mendukung perjalanan jauh tanpa mengorbankan kenyamanan penumpang.

Interior Super Mewah dan Fasilitas Lengkap

Melihat Bodi Skylander R22, Bus Double Decker Pertama Karoseri New Armada

Skylander R22, Bus Double Decker Pertama Karoseri New Armada (Dokumen Istimewa)

Advertisement

Begitu masuk ke dalam kabin Skylander R22, nuansa premium langsung terasa. Kombinasi warna cokelat pada kursi, aksen kayu, dan panel dinding putih menciptakan suasana hangat dan nyaman.

Bus ini memiliki dua dek dengan konfigurasi kursi 2-1. Dek bawah diperuntukkan bagi kelas sleeper dan reguler, lengkap dengan dua televisi layar besar sebagai hiburan selama perjalanan. Sementara dek atas menawarkan keistimewaan tambahan berupa atap transparan, yang memungkinkan penumpang menikmati pemandangan sepanjang perjalanan.

Sigit Nugroho
Penulis
-->