fin.co.id - Perusahaan Otobus (PO) MTrans kembali menegaskan eksistensinya di segmen transportasi premium, dengan meluncurkan armada baru berjenis double decker.
Bus double decker milik M Trans seluruhnya melayani perjalanan Antar Kota Antar Propinsi (AKAP), dengan rute yang tersebar di beberapa wilayah pulau Jawa.
Armada double decker ini menghadirkan kelas layanan berbeda, demi memenuhi kebutuhan dan kenyamanan penumpang yang ingin berpergian.
Melayani Penumpang dengan Bus Premium
Seperti diketahui, PO MTrans dikenal sebagai angkutan premium, dengan menawarkan beragam fasilitas mewah termasuk layanan pramugari.
Bus Double Decker atau bus tingkat milik PO M Trans menggunakan bodi Avante D2 hasil karya karoseri Tentrem, dan dipadu dengan sasis tronton Volvo B11R bertenaga 450 HP.
Baca Juga
Perpaduan ini tidak hanya menjamin kenyamanan kepada para penumpang, tapi juga memiliki performa tangguh selama perjalanan jauh.
Secara tampilan, armada ini sangat elegan dengan warna dasar putih, dipadukan sentuhan merah dan abu-abu yang menjadi ciri khas PO MTrans.
Kesan mewah juga langsung terasa saat memasuki interiornya, yang menampilkan perpaduan warna merah, abu-abu, dan cokelat.
Menyediakan Fasilitas Mewah Untuk Penumpang
Di dek bawah, tersedia 2 unit sleeper seat serta 6 kursi first class yang dilengkapi dengan leg rest dan foot rest untuk kenyamanan ekstra.
Sementara itu, lantai atas menampung 32 kursi eksekutif dengan konfigurasi 2-2, dengan keunggulan bagian atap dilengkapi panoramic exit roof.
Menariknya PO M Trans, merancang semua kursi penumpang menggunakan material kain berkualitas, yang dapat menyesuaikan suhu tubuh.
Penumpang akan merasakan sensasi hangat saat cuaca dingin, dan tetap sejuk ketika cuaca diluar sedang panas saat perjalanan menuju kota tujuan.