Hanya Rp 27 Ribu, Damri Buka Trayek Menuju Kawasan Ijen Geopark Jawa Timur

Hanya Rp 27 Ribu, Damri Buka Trayek Menuju Kawasan Ijen Geopark Jawa Timur

Damri Buka Trayek Menuju Kawasan Ijen Geopark Jawa Timur-Dokumen Instagram @Damriindonesia-

FIN.CO.ID - Kabar gembira bagi wisatawan yang hendak ke Kawah Ijen, kini Damri mengoperasikan moda transportasi menuju kawasan Ijen Geopark mulai awal tahun 2024.

Tidak hanya Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, Ijen Geopark juga menjadi salah satu rekomendasi wisata alam unggulan di wilayah Jawa Timur.

Damri mengoperasikan moda transportasi murah dari Kementerian Perhubungan tersebut, guna melayani wisatawan maupun masyarakat umum. 

Damri membuka trayek menuju kawasan Ijen Geopark, dimulai dari Terminal Tawangalun Jember sampai dengan Pos Paltuding Kawah Ijen pulang pergi.

BACA JUGA:

Penumpang juga dapat menggunakan Damri dari 4 pos pemberhentian diantaranya Stasiun KA Jember, TIC (Touris Information Center) Ijen Geopark Bondowoso, Sempol dan Kawah Wurung.

Damri membuka trayek dari terminal menuju kawasan Ijen Geopark dengan jarak sekitar 112 kilometer, dengan biayanya tiket yang hanya Rp 27 ribu sekali jalan.

Jadwal Keberangkatan Damri Ijen Geopark

  1. Tawang Alun – Bondowoso – Kawah Ijen, berangkat pukul 08.00 WIB, 11.00 WIB, 13.00 WIB, 20.00 WIB, 21.15 WIB, dan 00.00 WIB
  2. Kawah Ijen – Bondowoso – Tawang Alun, berangkat pukul 09.00 WIB, 11.00 WIB, 12.15 WIB, 14.30 WIB, 16.30 WIB, dan 17.45 WI.

BACA JUGA :

Fasilitas Damri Ijen Geopark

  1. Toyota Hiace kapasitas 15 kursi
  2. Fasilitas AC
  3. Fasilitas Full Audio System 

Penumpang dapat memesan tiket Damri tujuan Ijen Geopark, dengan memesan melalui offline dan online melalui aplikasi Damri Apps. 

Tiket offline dapat dipesan langsung datang ke lokasi keberangkatan, namun lebih diprioritaskan membeli tiket lewat aplikasi Damri Apps yang tersedia.

Tuahta Aldo

Tentang Penulis

DAPATKAN UPDATE BERITA TEKNO LAINNYA DI

google news icon

Sumber:

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan Redaksi FIN
Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.