Sidang Isbat Ramadan 2024 Kapan? Cek Jadwalnya di Sini

Sidang Isbat Ramadan 2024 Kapan? Cek Jadwalnya di Sini

Ilustrasi - Sidang Isbat Ramadan 2024--(Kemenag)

FIN.CO.ID - Sidang Isbat untuk menetapkan awal Ramadan 2024 akan segera digelar oleh Kementerian Agama, dan menjadi momen yang sangat ditunggu-tunggu.

Sidang Isbat perlu dilakukan karena banyaknya organisasi Islam (Ormas) yang ada di Indonesia.

Masing-masing dari mereka memiliki metode dan juga standar untuk menentukan awal Ramadan 2024.

Untuk itu, sidang Isbat sangat dibutuhkan sebagai forum bersama dalam mengambil keputusan untuk menentukan awal puasa.

BACA JUGA:Mengapa Sidang Isbat Awal Ramadan, Syawal, dan Zulhijjah Perlu Dilakukan? Simak Penjelasannya di Sini

BACA JUGA:Kemenag Jelaskan Alasan Sidang Isbat Perlu Digelar

Hasil dari sidang Isbat nantinya dapat menjadi acuan umat Islam untuk mengawali puasa Ramadan dan berlebaran.

Jadi kapan sidang Isbat Ramadan 2024? Dikutip dari laman kemenag.go.id, sidang Isbat penetapan awal Ramadan 1445 H akan digelar pada 10 Maret 2024.

Sidang Isbat penetapan puasa 2024 ini akan digelar di Auditorium H.M Rasjidi Kementerian Agama, Jl. M.H. Thamrin, Jakarta Pusat.

Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam (Dirjen Bimas Islam) Kamaruddin Amin mengatakan, kegiatan ini akan digelar secara hybrid, daring dan luring.

"Sidang Isbat ini merupakan salah satu layanan keagamaan bagi masyarakat untuk mendapat kepastian mengenai pelaksanaan ibadah," ujarnya.

Sidang Isbat penetapan awal Ramadan 1445 Hijriah akan digelar secara tertutup setelah salat Magrib.

Kemudian, hasil sidang Isbat awal Ramadan akan disiarkan melalui konferensi pers dan juga media sosial Kemenag.

Sahroni

Tentang Penulis

DAPATKAN UPDATE BERITA TEKNO LAINNYA DI

google news icon

Sumber:

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan Redaksi FIN
Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.