PO Unicorn Indorent Berikan Diskon 20 Persen Harga Tiket Untuk Seluruh Kelas Bus Antar Kota

PO Unicorn Indorent Berikan Diskon 20 Persen Harga Tiket Untuk Seluruh Kelas Bus Antar Kota

Perusahaan Otobus Unicorn Indorent-(Dokumen Istimewa)-

FIN.CO.ID - Perusahaan Otobus (PO) Unicorn Indorent memberikan diskon 20 persen harga tiket bus, untuk pelayanan Antar Kota Antar Propinsi (AKAP).

Diskon PO Unicorn Indorent berlaku untuk semua kelas, termasuk tiket bus tingkat (Double Decker) untuk periode pembelian tanggal 9 sampai 31 Mei 2024. 

Promo diskon harga tiket tersebut berlaku untuk perjalanan pada hari Senin sampai Kamis untuk rute tertentu, diantaranya Jakarta, Yogyakarta dan Solo.

"Kamu belum coba naik, dapatkan potongan spesial untuk kamu pengguna baru unicorn yang melakukan perjalanan pertama kali dengan aplikasi," tulisnya dalam akun resmi @UnikornIndorentid saat dikutip, Jumat 10 Mei 2024.

Apabila ditemukan kecurangan dalam penggunaan promo diskon, PO Unicorn Indorent berhak untuk menonaktifkan akun pengguna.

"Pihak Unicorn Indorent berhak untuk menghentikan atau membatalkan atas berjalannya promo ini," jelasnya.

BACA JUGA :

Perlu disampaikan, promo diskon 20 persen harga tiket PO Unicorn Indorent  tidak dapat diuangkan atau digabung dengan promo lainnya.

"Promo hanya berlaku bagi pengguna baru, yang mendaftarkan akun melalui aplikasi unicorn indorent di periode 9 Mei sampai 31 Desember 2024," terangnya.

Pengguna promo diskon PO Unicorn Indorent juga perlu mengetahui, bahwa promo diskon harga tiket tidak dapat di reschedule atau dibatalkan.

"Dapatkan diskon spesial sebesar 20 persen, dengan kode promo cobanaikunicorn," tuturnya.

Untuk harga normal dan belum diskon, kelas eksekutif dijual Rp 400 ribu, kelas super eksekutif dibaderol Rp 425 ribu, lalu first class dijual harga tiket Rp 450 ribu.

Untuk informasi lebih lanjut, para penumpang dapat menghubungi customer care PO Unicorn Indorent mengenai promo diskon 20 persen harga tiket.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Unicorn Indorent (@unicornindorentid)

Tuahta Aldo

Tentang Penulis

DAPATKAN UPDATE BERITA TEKNO LAINNYA DI

google news icon

Sumber:

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan Redaksi FIN
Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.