Trend . 23/04/2025, 10:30 WIB
Penulis : Makruf | Editor : Makruf
fin.co.id - Punya rumah kecil bukan berarti harus mengorbankan cita rasa elegan. Justru, lewat inspirasi rumah minimalis sederhana yang tepat, kamu bisa menciptakan hunian nyaman sekaligus terlihat mewah. Banyak orang mengira rumah mewah harus luas dan penuh ornamen mahal, padahal kuncinya ada di penataan yang efisien dan desain yang cerdas.
Kalau kamu sedang mencari inspirasi untuk membangun atau merenovasi rumah, artikel ini akan bantu memberikan ide-ide praktis. Tanpa harus menguras tabungan, rumah mungil pun bisa tampil memikat dan bikin betah.
Berikut beberapa cara mendesain rumah minimalis sederhana tapi mewah yang bisa langsung kamu tiru.
Warna netral seperti putih, abu-abu, dan krem selalu jadi bagian penting dalam inspirasi rumah minimalis sederhana. Warna-warna ini membantu memantulkan cahaya alami dan membuat ruangan terasa lebih luas. Agar tidak monoton, tambahkan aksen warna seperti hitam, emas, atau cokelat kayu pada detail kecil seperti kusen atau lampu gantung.
Kombinasi warna ini tidak hanya menenangkan tapi juga memancarkan kesan elegan.
Ciri khas dari desain rumah sederhana tapi mewah ada pada pemilihan materialnya. Kamu bisa gunakan material dengan tekstur seperti marmer, kayu halus, atau kaca. Tidak harus asli dan mahal, sekarang banyak material alternatif yang tampilannya tetap memukau.
Misalnya, meja dapur motif marmer atau lantai vinyl motif kayu bisa jadi pilihan cerdas dan hemat biaya.
Pencahayaan memainkan peran besar dalam desain rumah minimalis sederhana. Manfaatkan pencahayaan alami dengan jendela besar dan gorden transparan. Untuk pencahayaan buatan, pilih lampu gantung minimalis, lampu dinding, atau LED strip tersembunyi.
Cahaya yang hangat dan merata bisa membuat ruangan terasa lebih mewah tanpa harus banyak dekorasi.
Kunci dari inspirasi rumah minimalis sederhana adalah furnitur yang hemat ruang tapi tetap estetik. Pilih sofa dengan storage tersembunyi, rak tempel dinding, atau meja serbaguna. Selain hemat tempat, desain ramping dan warna senada dengan dinding akan membuat ruangan terlihat rapi dan modern.
Furnitur yang dipilih dengan cerdas bisa jadi sorotan utama di dalam rumah.
Tidak perlu banyak hiasan, cukup pilih beberapa dekorasi yang tampil stand out. Misalnya, cermin besar untuk memberi ilusi ruangan lebih luas, pot tanaman hijau untuk kesan segar, atau lukisan minimalis untuk dinding kosong.
Detail kecil seperti pegangan pintu berwarna emas matte atau lampu meja bergaya industrial bisa memberikan nuansa mewah yang halus.
Dalam desain rumah minimalis sederhana, jangan abaikan pentingnya sirkulasi udara dan tata ruang. Buatlah ruang terbuka seperti dapur menyatu dengan ruang makan. Kurangi sekat yang tidak perlu, dan manfaatkan setiap sudut untuk fungsi tertentu.
PT.Portal Indonesia Media