Uji Coba Bus Listrik Antar Kota Masih Dilakukan, Harga Berkisar di Atas Rp 3,5 Miliar

lifestyle.fin.co.id - 21/08/2025, 17:00 WIB

Uji Coba Bus Listrik Antar Kota Masih Dilakukan, Harga Berkisar di Atas Rp 3,5 Miliar

Bus listrik Kalista yang digunakan PO Sumber Alam (Dokumen Istimewa)

fin.co.id - Perusahaan Otobus (PO) Sumber Alam bersama Kalista Group, terus melakukan uji coba bus listrik untuk rute antar kota Jakarta – Yogyakarta.

Langkah ini menjadi angin segar bagi dunia transportasi nasional, di tengah tren kendaraan ramah lingkungan yang terus berkembang.

Meski bus listrik memiliki harga beli yang tinggi, General Manager Business Development Kalista Group, Rono Purnomo Yunarto menilai, hal itu bukanlah penghalang utama.

"Mungkin saya cuma bisa bicara range dulu. Harganya masih di atas Rp 3,5 miliar, masih sekitar segitu," ungkap Rono Purnomo Yunarto saat dikutip, Kamis 21 Agustus 2025.

Dirinya menambahkan, selisih biaya dengan bus diesel saat ini bisa tertutup berkat efisiensi energi, minim perawatan, dan dukungan infrastruktur yang kian membaik.

"Dalam jangka panjang total cost of ownership (TCO) bus listrik justru lebih efisien dibandingkan armada konvensional berbahan bakar solar," jelasnya.

Saat ini, proses uji coba masih terus dilakukan. Kalista Group dan PO Sumber Alam juga sedang menjajaki berbagai kemungkinan skema kerja sama ke depan, termasuk soal pengadaan armada dan dukungan teknis.

"Ini masih fase trial. Kami bukan hanya menyediakan solusi teknis sesuai pola operasi, tapi juga menyiapkan sisi komersialnya. Skema beli ata sewa, akan dibahas lebih lanjut setelah uji coba berakhir," ucapnya.

Jika berhasil, langkah ini bisa menjadi pionir dalam penerapan bus listrik untuk rute antar kota di Indonesia. tak hanya lebih hemat energi, tapi juga lebih ramah lingkungan.

Tuahta Aldo
Penulis