Rekomendasi Menu Buka Puasa Bagi Ibu Hamil yang Menyehatkan

Rekomendasi Menu Buka Puasa Bagi Ibu Hamil yang Menyehatkan

Menu buka puasa untuk ibu hamil yang menyehatkan.-FOTO/PIXABAY-COM-pixabay

FIN.CO.ID - Ketika berbuka puasa ibu hamil disarankan untuk mengonsumsi makanan bergizi supaya bisa mendapatkan nutrisi yang penting untuk kesehatan dan tumbuh kembang bayi.

Untuk ibu hamil yang ikut menjalani ibadah puasa penting untuk memerhatikan pola makan terutama saat berbuka puasa.

Setelah berpuasa sepanjang hari tentu ibu hamil ingin mengonsumsi beragam hidangan lezat yang disuka.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut adalah beberapa menu buka puasa untuk ibu hamil yang menyehatkan tubuh.

1. Jeruk

BACA JUGA:

Jeruk memiliki rasa yang manis, segar dan menjadi pilihan makanan yang baik dikonsumsi ketika berbuka puasa.

Selain itu, jeruk mengandung berbagai macam vitamin dan mineral sehingga dapat dimasukkan sebagai menu buka puasa sehat untuk ibu hamil. 

Ada beragam nutrisi di dalam jeruk yang bermanfaat untuk ibu hamil seperti vitamin A, vitamin B1 dan B2, folat, fosfor, kalium, magnesium dan zat besi.

Selain dapat melawan infeksi dan mengembangkan sistem imun, buah asam manis ini juga bisa membantu mengatasi alergi yang biasa dialami wanita hamil pada umumnya.

2. Salmon

BACA JUGA:

Salmon adalah salah satu makanan sehat yang bermanfaat untuk kesehatan ibu hamil.

Kandungan di dalam salmon diantaranya asam lemak omega 3-nya bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung, membantu menyeimbangkan darah tinggi, baik untuk pertumbuhan otak janin dalam kandungan dan mengatur sistem metabolisme dalam tubuh.

Aulia Yesella

Tentang Penulis

DAPATKAN UPDATE BERITA TEKNO LAINNYA DI

google news icon

Sumber:

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan Redaksi FIN
Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.