fin.co.id - Bagi kamu yang ingin memiliki wajah halus bisa memanfaatkan bahan alami agar mendapatkan kulit yang lebih segar.
Memiliki kulit wajah yang cerah, halus, dan sehat tentu menjadi dambaan banyak orang, khususnya kaum wanita. Tak heran jika berbagai perawatan mahal sering kali ditempuh demi mendapatkan kulit yang tampak segar dan berseri.
Dengan menggunakan bahan alami, kamu tidak harus selalu mengandalkan produk mahal atau perawatan di klinik kecantikan.
Dengan perawatan alami dan konsisten, kamu juga bisa mendapatkan kulit wajah yang sehat tanpa harus menguras dompet. Berikut ini beberapa cara merawat wajah secara alami yang mudah dilakukan di rumah dan aman untuk jangka panjang.
1. Penuhi Kebutuhan Cairan Tubuh
Menjaga hidrasi tubuh adalah langkah paling sederhana namun krusial dalam merawat kesehatan kulit. Saat tubuh kekurangan cairan, kulit cenderung menjadi kering, kusam, bahkan tampak kendur.
Untuk menjaga kelembapan kulit dari dalam, para ahli menyarankan konsumsi air putih sekitar 2,7 liter per hari untuk wanita dan 3,7 liter untuk pria. Namun, kebutuhan ini bisa berbeda-beda tergantung berat badan, aktivitas, lingkungan, dan kondisi kesehatan masing-masing individu.
Baca Juga
2. Terapkan Pola Makan Sehat
Apa yang kamu konsumsi sangat memengaruhi kondisi kulit. Makanan yang bernutrisi bukan hanya baik untuk tubuh, tapi juga untuk kesehatan kulit. Maka dari itu, penting untuk memperbanyak asupan sayur, buah-buahan, biji-bijian, serta makanan yang mengandung vitamin dan kolagen alami.
Sebaliknya, hindari konsumsi makanan cepat saji, tinggi gula, serta makanan olahan yang bisa memicu peradangan dan memperburuk kondisi kulit. Dengan pola makan seimbang, kulit akan tampak lebih segar, elastis, dan bercahaya alami.
3. Gunakan Minyak Kelapa sebagai Pelembap
Minyak kelapa dikenal memiliki sifat anti-inflamasi, antioksidan, dan penyembuh alami. Tak hanya itu, bahan ini juga bekerja efektif sebagai pelembap alami untuk menjaga kelembutan kulit.
Cara penggunaannya cukup mudah. Oleskan sedikit minyak kelapa murni pada kulit wajah, lalu pijat lembut agar meresap. Diamkan beberapa menit sebelum membilasnya dengan pembersih wajah. Gunakan secara rutin untuk hasil yang lebih optimal.