Persiapan Arus Mudik Idul Fitri 2024, Garuda Indonesia Operasikan Penerbangan Ekstra

Persiapan Arus Mudik Idul Fitri 2024, Garuda Indonesia Operasikan Penerbangan Ekstra

Garuda Indonesia Persiapkan 1,4 Juta Kursi Penumpang Untuk Arus Mudik Idul Fitri 2024-(Dokumen Garuda Indonesia)-

FIN.CO.ID - Garuda Indonesia Group akan mempersiapkan sebanyak 1,4 juta kursi penerbangan, untuk arus mudik dan balik Hari Raya Idul Fitri 2024.

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra mengungkapkan, pihaknya akan mengoptimalkan pelayanan dengan mengoperasikan penerbangan ekstra.

“Tentunya proyeksi pengoperasian penerbangan tambahan ini akan terus bergerak dinamis sejalan dengan kebutuhan masyarakat jelang periode peak season nanti,” ungkap Irfan Setiaputra, Kamis 14 Maret 2024.

Nantinya, Garuda Indonesia akan mengoperasikan 170 penerbangan tambahan, sedangkan Citilink mengoperasikan sekitar 16 penerbangan tambahan.

BACA JUGA : 

“Kami memproyeksikan jumlah permintaan akan kebutuhan layanan penerbangan, akan terus berkembang sejalan dengan tren perjalanan masyarakat mendekati hari raya mendatang," jelasnya.

Tahun ini Garuda Indonesia Group mencatat kenaikan jumlah kursi yang disiapkan lebih dari 1,4 juta kursi, naik sebesar 18 persen dibandingkan periode peak season Lebaran tahun 2023 lalu sekitar 1,2 juta kursi.

"Untuk itu, kami akan terus memantau pergerakan masyarakat guna memastikan kesiapan sarana prasarana layanan penerbangan dapat terpenuhi dengan optimal,” ucapnya.

BACA JUGA :

Garuda Indonesia akan menyediakan 706.706 kursi, dengan mengoperasikan pesawat B777-300 ER, A330-300, A330-200 dan B737-800NG.

Sedangkan untuk Citilink, pihaknya menyiapkan sedikitnya 710.660 kursi penerbangan, dengan menggunakan armada A320 dan ATR.

Garuda Indonesia Group telah memperkirakan puncak arus mudik Lebaran 2024, terjadi pada tanggal 6 April dan puncak arus balik terjadi pada tanggal 13 April.

Pihaknya mengoptimalkan kapasitas penerbangan di destinasi favorit domestik seperti Padang, Solo, Palembang, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar dan Makassar.

Tuahta Aldo

Tentang Penulis

DAPATKAN UPDATE BERITA TEKNO LAINNYA DI

google news icon

Sumber:

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan Redaksi FIN
Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.