Kuliner

Sambel Hejo Natuna, Rekomendasi Rumah Makan Sunda Rasa Autentik di Kota Bandung

FIN.CO.ID - Sedang berwisata ke Kota Bandung, Jawa Barat, Wajib mencicipi "Sambel Hejo Natuna" yang menyajikan makanan khas Sunda.

Berlokasi di Jl. Natuna No.29, Kb. Pisang, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat, rumah makan Sunda ini memiliki berbagai menu andalan.

Sambel Hejo Natuna ini cukup terkenal khususnya bagi wisatawan, bahkan saking ramainya kamu harus masuk waiting list dahulu untuk makan di sini.

Menu masakan khas Sunda di Rumah Makan Sambel Hejo Natuna-(Tuahta Aldo / fin.co.id)-

Salah satu menu andalan yang diminati oleh pengunjung adalah Ayam Goreng dan Sambal Cimplung Hejo, lengkap dengan nasi dan juga lalapan.

Cimplung adalah makanan berupa perkedel kentang yang menjadi ciri khas, yang sangat cocok dimakan menggunakan sambal hijau dengan rasa gurih, asin, pedas, dan segar

Menu itu menjadi pilihan utama pengunjung, karena rasa ayam yang sangat renyah dan cimplung gurih, disajikan dengan sambal hejo yang pedas dan segar

BACA JUGA:

Ada pula hidangan lainnya seperti Tahu Tempe Goreng, Pepes Jamur, Pencok Kacang Panjang, Sayur Asem, Pencok Leunca, Baby Fish dan ATI Ampela.

Rumah Makan Sambal Hejo Natuna dikenal racikan sambal hijau dan sambal merah yang nikmat, disajikan dengan semua menu dan lalapan segar.

Rumah makan Sunda ini selalu menyajikan hidangan berkualitas, dengan bahan-bahan terbaik dan cita rasa autentik khas Jawa Barat.

Menu masakan khas Sunda di Rumah Makan Sambel Hejo Natuna-(Dokumen Istimewa)-

Sambal Hejo Natuna sangat cocok untuk kamu yang ingin menikmati hidangan khas Sunda, bersama keluarga atau teman-teman di Kota Bandung.

Di teras Sambel Hejo Natuna, pengunjung juga dapat menemukan stand makanan atau jajanan khas yang dapat dibeli seperti Tahu Gejrot, Kue Ape, Batagor dan banyak lagi.

Jadi bagi kamu yang ke Kota Bandung, jangan lupa nikmati makanan lezat dari Sambel Hejo Natuna yang buka setiap hari mulai pukul 09.00 hingga 19.30 WIB.

Admin
Penulis